Pisah-sambut di Dinas PU Siak, H Irving: Terus Jaga Kekompakan

Siak811 Dilihat

SIAK (WARTASIAK.COM) – Bakal Calon Bupati (Bacabup) Siak H Irving Kahar Arifin ME, mengunjungi eks kantornya Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang dan Pemukiman (PU Tarukim) Kabupaten Siak Riau, Kamis (19/09/2024) siang.

H Irving Kahara Arifin ME mengundurkan diri dari jabatannya Kepala Dinas PU Tarukim Siak terhitung sejak awal September 2024 lalu. H Irving mundur karena mencalonkan diri sebagai calon bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Siak 2024.

Kunjungannya ke Kantor Dinas PU Tarukim Siak itu dalam rangka menghadiri acara pisah-sambut (serah-terima jabatan, red) dari Kadis PU Siak H Irving kepada Plt Kadis PU Siak Junaidi SE, MM.

Acara tersebut juga diiringi dengan mendoa dan makan bersama yang diikuti oleh segenap pejabat Dinas PU Tarukim Siak, mulai dari sekretaris, kepala bidang (Kabid), kepala seksi (Kasi), Jabfung, hingga honorer.

Dalam sambutan pidatonya, H Irving berpesan kepada segenap pegawai/pejabat Dinas PU Tarukim Siak agar selalu mengedepankan kedisiplinan dalam mengemban tugas.

“Saya pesankan kepada seluruh rekan-rekan insan PU Tarukim Siak untuk terus berkarya dan berinovasi. Insan PU itu harus berani dan disiplin dalam mengemban/menjalankan tugas,” pesan H Irving.

H Irving Kahar Arifin ME merupakan salah satu pejabat terbaik yang pernah dimiliki oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak. Meskipun saat ini dirinya sudah tidak ada lagi di barisan pejabat Pemkab Siak, namun H Irving mengaku akan tetap terus membimbing dan menjaga seluruh pejabat/pegawai yang ada di Dinas PU Tarukim Siak.

“Meskipun saat ini saya sudah tidak bertugas di Dinas PU Siak lagi, namun saya akan tetap terus menjaga dan membimbing semua pegawai insan PU. Satu hal penting yang harus terus kita tanamkan dalam hati kita adalah menjaga kekompakan dalam bertugas. Silaturrahmi harus terus terjalin,” lanjut H Irving.

Pada kesempatan tersebut, H Irving juga menyampaikan ucapan permintaan maaf kepada segenap insan PU Siak yang selama ini bekerja di bawah komando/kepemimpinannya.

“Jika selama ini ada terselip ucapan atau sikap saya yang kurang berkenan di hati bapak-ibu semua, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. Saya juga menyadari bahwa selama memimpin Dinas PU Siak ini, saya pernah memarahi bawahan/anggota, namun ketahuilah bahwa marahnya saya itu karena ingin menjadikan seluruh insan PU ini lebih disiplin dan profesional dalam berkerja,” tutup H Irving.

Di sela acara pisah-sambut itu, sebagian besar pegawai yang hadir tampak meneteskan air mata keharuan. Para insan PU Siak itu mengakui bahwa selama menjabat sebagai Kadis, H Irving telah banyak memberikan bimbingan dan motivasi agar terus meningkatkan kualitas kinerja baik di kantor maupun di lapangan.

Salah satu pejabat teras Dinas PU Tarukim Siak, Tengku Ferdi saat diwawancarai awak media mengaku selama di bawah kepemimpinan H Irving, telah banyak inovasi yang diwujudkan demi kemajuan Kabupaten Siak.

“Kami mengakui, selama beliau memimpin Dinas PU Siak ini telah cukup banyak inovasi-inovasi yang diwujudkan demi kemajuan Kabupaten Siak. Dan marahnya beliau kepada kami (bawahannya, red), bukan marah karena benci atau tidak suka, tapi marahnya itu untuk membimbing kami agar lebih disiplin dan tidak asal-asalan dalam bertugas,” papar Tengku Ferdi.

Penulis: Atok

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *