Tuan, memimpin negeri itu berkenaan dengan manajemen organisasi besar yang disebut pemerintah daerah. Maka, engkau mesti mampu memastikan bahwa yang akan engkau pilih merupakan sosok yang mengerti cara berorganisasi. Ia menguasai tata cara, pola, dan seni dalam memanejemen organisasi.
Tentu engkau tahu Tuan, bahwa pengorganisasian merupakan proses mengatur orang dan sumber daya lainnya untuk mencapai tujuan. Biasanya, kemampuan begini lazimnya hanya dimiliki orang-orang yang memang sudah terbiasa berorganisasi.