“Kasihan kita lihat Kandis ini seakan bukan daerah Kabupaten Siak. Pak Irving punya segudang pengalaman apalagi beliau sudah 13 tahun menjadi kepala dinas PU. Kalau di Perawang ada stadion, kita minta juga ada di Kandis, tapi syaratnya ISO menang dan Irving menjadi Bupati Siak,” katanya.
Sementara itu, calon wakil bupati Siak nomor urut satu Sugianto juga menyampaikan orasinya dengan berapi-api. Melihat kondisi di daerah kecamatan-kecamatan di Kabupaten Siak saat ini tidak ada pemerataan pembangunan. Padahal setiap tahun APBD Siak naik dan menjadi nomor dua tertinggi anggaran daerah setelah Bengkalis.