SIAK (WARTASIAK.COM) – Bupati Siak H Alfedri M.Si bersama Wakil Bupati (Wabup) Siak H Husni Merza BBA, MM, melakukan ziarah kubro ke makam Raja (Sultan, red) Siak, Kamis (08/08/2024) pagi.
Ziarah kubro yang dilakukan oleh Bupati bersama Wakilnya itu merupakan bagian dari rangkaian acara Haul Sultan Siak 1446 Hijriyah. Adapun makam yang diziarahi antara lain adalah makam Raja Kecik di Buantan Besar, makam Sultan Koto Tinggi di Kelurahan Kampung Dalam, makam Sultan Tengku Buwang Asmara dan Sultan Ismail di Kelurahan Sungai Mempura, serta makam Sultan Syarif Kasim II di samping Masjid Sahabuddin.
Pada acara ziarah kubro itu, juga turut hadir Sekretaris Daerah (Sekda) Siak H Arfan Usman M.Pd, Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi SIK, Dandim 0322/Siak Letkol Riyanto Budi Nugroho, serta sejumlah pejabat (ASN, red) yang ada di lingkungan Pemkab Siak.
“Ziarah ke makam para Sultan Siak yang kita laksanakan ini merupakan rangkaian kegiatan dari acara Haul Akbar Sultan Siak tahun 1446 H/2024 M. Tahun ini merupakan yang kedua kalinya digelar oleh Pemkab Siak,” sebut Wabup Siak H Husni Merza.
Wabup Husni menambahkan, acara Haul Sultan Siak ini merupakan event religi yang masuk dalam kalender pariwisata Kabupaten Siak. Tujuan dari kegiatan ini selain untuk mengenang jasa para Sultan Siak, juga sebagai promosi pariwisata religi di Kabupaten Siak.
“Insya Allah untuk ke depannya, pelaksanaan acara Haul Akbar Sultan Siak akan ditetapkan pada tanggal 25 Muharram. Dan kami juga telah berkomunikasi dengan para kerabat Sultan Siak baik yang ada di Indonesia maupun di negara-negara tetangga, supaya bisa mengagendakan ke depannya,” lanjut Wabup Husni.
Dijelaskannya juga, berdasarkan informasi dari kerabat Kerajaan Siak yang ada di Malaysia, bahwa 7 kerajaan yang masih berdiri dan berkuasa di Malaysia, masih memiliki hubungan silsilah dengan para Sultan Siak dan Kerajaan Siak.
“Ini merupakan hal yang sangat luar biasa dan berkah bagi Siak, karena pada Haul Akbar Sultan Siak ini, merupakan momen berkumpul bagi yang memiliki ikatan kekeluargaan ataupun ikatan darah dengan Kerajaan Siak,” katanya lagi.
Selain ziarah kubro, rangkaian acara Haul Sultan Siak ini juga diisi dengan gebyar sholawat yang dipandu/dipimpin oleh ‘ulama kharismatik Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf dari Kota Surakarta (Solo, red).
Penulis: Atok